Kelas Laktasi di Serang
Saya yang di tengah pake pakaian serba hitam 😳 |
Konon katanya ini adalah Kelas Laktasi perdana setelah kurang lebih empat tahun lalu. Saya baru bergabung dengan Komunitas Peduli ASI Banten semenjak jadi Konselor Menyusui Februari 2017. Beberapa acara KopDar sudah dilakukan di 2017 termasuk tentang Persalinan Alami. Tetapi 2017 belum mengadakan Kelas Laktasi. Dan ini adalah Kelas Laktasi Perdana saya juga 😄.
Akhirnya impian ini terwujud. Kurang lebih 25 orang yang hadir.
Ada ibu yang datang dengan keluhan tidak bisa menyusui langsung. Jadi si ibu power pumping dan bayo dikasih dot.
"Mba anak saya ini kalau nyusu langsung tuh suka nangis, ngamuk, kalau pun bisa nyusu tapi cuma bentar, gak sampe lima menit" si ibu cerita dengan nada putus asa
Ada juga yang datang dengan perut besarnya. Sengaja belajar menyusui sejak kehamilan trimester 3.
Ada juga yang tidak membawa bayinya. Tapi tidak lama datang seorang ayah yang membawa bayi. Si bayi dikasih susu formula. Ayah sangat support untuk asi. Jadi kelihatan sekali ayah yang paliiiing semangat untuk asi. MasyaAllah.
Ada ibu yang Nursing While Pregnant, alias tandem. Menyusui kakaknya saat hamil adik. Yang sekarang si adik sudah berusia empat bulan, datang ke kelas laktasi ingin belajar memerah asi.
Ada ibu yang bingung dengan bayinya karena sering gumoh.
Ada ibu dan ayah yang pusing dengan mitos-mitos di keluarganya. Hehehe.
Berbeda-beda ya masalah yang dibawa.
Ini merupakan suatu prestasi di kelas perdana. Yeaaay!
Terlebih kesuksesan menyusui yang dirasakan oleh ibu-ibu yang hadir. Belajar teknik menyusui efektif, memerah asi, dan berdiskusi bersama berkenaan permasalahan yang dirasakan.
Mungkin kelas laktasi ini adalah salah satu sarana yang bisa membantu kesulitan ibu dalam menyusui. Karena memang di Serang masih minim konselor menyusui. Hiks. Di Komunitas Peduli ASI Banten saja baru ada empat konselor menyusui. Dan saya salah satunya. Ehem 😎.
Di Kelas Laktasi Serang ini berbeda dengan Kelas-Kelas Laktasi lainnya. Apa yang membedakan? Langsung praktek dengan bayi! Kami hadir untuk bisa memberikan solusi pada ibu yang ingin memberikan makanan terbaiknya untuk bayi. Dan ayah memberikan dukungannya secara penuh.
Kelas Laktasi Februari 2018 ini bertemakan Manajemen Produksi ASI. Materi ini penting bagi ibu dan ayah untuk memahami Cara Kerja Menyusui.
belajar anatomi payudara |
Materinya 30 menit saja dibawakan oleh si ibu yang berpakaian hitam itu, ehem 😎. Tapi sesi tanya jawabnya sampe 1 jam! MasyaAllah ibu dan ayah sangat antusias sekali.
Kemudian dilanjutkan dengan sesi prakteeeeek. Heboh ya tuh di sini. Apalagi saat memerah payudara dengan tangan. Asi keluar ngucur kayak keran 😂😂😂😂.
Ibu yang sulit menyusui langsung, ternyata bisa loh menyusui bayinya lebih dari 20 menit!!!
Alhamdulillah.
MasyaAllah tabarakallah.
0 komentar:
Posting Komentar